Tanpa Kenal Lelah, TNI dan Warga Bersihkan Material Longsor di Badan Jalan Merangin-Kerinci Satgas TMMD 120 Kodim 0404/ME Gelar Penyuluhan Pemanfaatan Toga Danrem 081/DSJ : Penari yang Baik Adalah Penari yang Tahu Irama Gendang Tingkatkan Disiplin, Babinsa Berikan Pelatihan Linmas Karya Bakti Dalam Rangka HUT Kodam Cenderawasih Ke-61 Tahun 2024

Home / Warta TNI

Senin, 14 Agustus 2023 - 19:45 WIB

Dandim 0415 Jambi Dampingi Danrem 042/Gapu Patroli Daerah Rawan Karhutla

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Komandan Kodim 0415/Jambi Letkol Arm Eko Pristiono, SH. M.I.Pol., mendampingi Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, S.I.P., M.M selaku Dansatgas Karhutla meninjau lokasi titik rawan bencana kebakaran hutan dan lahan di wilayah Suak Kandis Kab. Ma Jambi, Berbak hingga ke Nipah Panjang Kabupaten Tanjab Timur, Senin (14/08/2023).

Patroli dan peninjauan lokasi titik rawan kebakaran hutan dan lahan tersebut dilakukan sebagai bentuk sosialisasi dan himbauan kepada warga masyarakat untuk tidak membakar hutan, lahan/ilalang/semak belukar karena dapat dikenakan sanksi pidana pasal 187 KUHP dengan hukuman selama 10 tahun penjara.

Baca :  Wujudkan Ketahanan Pangan di Papua Pegunungan, Kodim 1702/Jayawijaya Buka Lahan Pertanian

Danrem dan rombongan yang terdiri dari PJU Korem 042/Gapu, Dandim 0415/Jambi, BNPB, BPBD dan Manggala Agni ini sengaja melakukan patroli dengan menggunakan kendaraan roda dua jenis trail agar dapat menjangkau dan menyusuri lokasi yang memang tidak dapat dilalui oleh kendaraan roda 4 atau mobil.

Seperti kita ketahui bersama bahwa dalam beberapa bulan terakhir Provinsi Jambi dilanda panas yang cukup menyengat. Hal ini berpotensi pada luasnya lahan yang mengalami kekeringan akibat kurangnya persediaan/pasokan air yang ada di embung, danau ataupun tempat penampungan buatan lainnya, sehingga kondisi seperti ini dapat memicu terjadinya kebakaran hutan dan lahan yang relatif lebih cepat, ungkap Dandim disela kegiatan.

Baca :  Kasad Dampingi Panglima TNI terima Kontingen Garuda XXIII-Q/Unifil Purna Tugas

Kebakaran hutan dan lahan disinyalir sebagian besar terjadi akibat ulah/kelalaian manusia. Pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab melakukan pembakaran hutan dan lahan demi tujuan dan kepentingan pribadi tanpa memikirkan dampaknya bagi sekitar.

Baca :  Wujudkan Kepedulian Dan Kebersamaan, Babinsa Kodim 0404/Muara Enim Sambut Gempita Lebaran

Sering diulas secara luas di media bahwa kebakaran hutan dan lahan berdampak buruk bagi lingkungan dan makhluk hidup disekitarnya serta aktivitas yang terhambat dan berdampak pada perekonomian.

Oleh karena itu upaya pencegahan melalui sosialisasi dan patroli terus dilakukan agar timbul kesadaran masyarakat tentang karhutla dan dampaknya terhadap perekonomian dan sendi-sendi kehidupan masyarakat. Ketidaksadaran masyarakat bisa menjadi kecerobohan yang menyebabkan hal fatal seperti Karhutla, terang Dandim.

(Pendim 0415/Jambi)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Pangdam II/Sriwijaya Pimpin Apel Gelar Pasukan Pam VVIP Kunker Presiden RI Di Wilayah Sumsel

Warta TNI

Bangga.. Out Standing Performance Untuk Satgas TNI AL KRI FKO-368 Dari Tim First Quarter Evaluation UNIFIL

Warta TNI

Sinergitas Kantor Imigrasi Kelas II TPI Dan Aparat TNI Di Biak Sukseskan Donor Darah

Warta TNI

Pangkostrad Tinjau Latihan Bersama Wirrajaya Ausindo TA 2023

Warta TNI

Masjid As-Syarif Kodim 0419/Tanjab Diresmikan

Warta TNI

TMMD Ke-115 Kabupaten Biak Numfor Tahun 2022 Resmi Digelar Di Kampung Sorido

Warta TNI

Jenazah Bebi Tabuni Korban Kebiadan KST Dimakamkan Di Distrik Ilaga

Warta TNI

Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023