Rantis Lapis Baja Hingga Motor Kawal TNI Siap Amankan KTT World Water Forum Bali Senyum Sumringah Terlihat Dari Warga Penerima RTLH Program TMMD 120 Kodim 0404/Muara Enim Pembangunan RTLH Milik Nuriah Pada Program TMMD Ke-120 Kodim 0404/Muara Enim Sudah Tahap Plester Dinding Kolonel Eko Pristiono Membuka Secara Resmi Kejuaraan Dandim Cup Sumatra Drag Wars 2024 Pisah Sambut Dandim 0415/Jambi, Pj Walikota Jambi Apresiasi Kolaborasi Kolonel Eko Pristiono

Home / Warta TNI

Sabtu, 27 Januari 2024 - 10:33 WIB

Program Unggulan “Dapur Masuk Sekolah” Kodim Sarko Sasar SD Negeri Di Tiang Pumpung

SRIWIJAYADAILY.CO.ID – Kodim 0420/Sarko kembali Lanjutkan program unggulan Pangdam ll/Swj “Dapur Masuk Sekolah”.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung Komandan Kodim 0420/Sarko, Letkol Inf Suyono S.Sos di dampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVII Kodim 0420/Sarko, bertempat di SDN 271/VI, Desa Sekancing III, Kecamatan Tiang Pumpung, Kabupaten Merangin, Jumat (26/01/2024) kemarin.

Mayjen TNI Yanuar Adil semenjak menjabat Pangdam II/Swh telah mencanangkan program unggulan yaitu “Dapur Masuk Sekolah”. Program ini merupakan upaya mendukung pemerintah menurunkan angka stunting bagi anak-anak, melalui pemberian makanan dan bantuan nutrisi kepada anak-anak sekolah dasar.

Dandim 0420/Sarko, Letkol Inf Suyono S.Sos mengatakan bahwa Kodam II/Sriwijaya mencanangkan program unggulan yang di beri nama “Dapur Masuk Sekolah”, Program ini merupakan implementasi dan memperluas jangkauan dari berbagai program, di antaranya program Babinsa Masuk Dapur yang sudah berjalan dan berhasil serta dampak manfaatnya di rasa betul oleh masyarakat yang menerima paket sembako dari Babinsa tersebut selaku aparat teritorial di wilayah, Ungkapnya.

Baca :  172 Pasukan Penjaga Perdamaian Dunia KIZI TNI Kontingen Garuda XX-T Monusco Tiba Di Indonesia

Tujuan utama dari Program Dapur Masuk Sekolah adalah memberikan dampak positif pada kesehatan anak-anak sekolah dasar.

Melalui menu makanan empat sehat lima sempurna, program ini bertujuan untuk mengurangi angka gizi buruk dan stunting yang masih menjadi masalah serius di wilayah Kodim 0420/Sarko.

Baca :  Panglima TNI Hadiri Peringatan Hari Ulang Tahun Kostrad Ke-63 Tahun 2024

Ini adalah langkah penting dalam mempersiapkan generasi muda yang nantinya akan memimpin negara ini di masa depan. Selain itu, program ini juga bertujuan untuk menanamkan cinta tanah air dan wawasan kebangsaan sejak usia dini

Program Dapur Masuk Sekolah menyediakan makanan untuk anak-anak SDN 271/VI,Desa Sekancing III, sebanyak 155 orang. Dengan menu terdiri dari nasi putih, sayur sop, ayam goreng, tempe, tahu, telur, buah jeruk, serta di tambah dengan susu dan kacang ijo.

Suyono mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam kesuksesan Program Dapur Masuk Sekolah.

Baca :  Aksi Heroik Prajurit Kodim 0417/Kerinci Berhasil Temukan Warga Yang Hilang

Dia menekankan bahwa program ini adalah bukti nyata dari komitmen Kodim 0420/Sarko, untuk membantu masyarakat. Semoga program ini dapat membantu membangun generasi penerus yang lebih kuat, cerdas, dan penuh cinta tanah air, tandasnya.

Sementara itu Kepala Sekolah SDN 271/VI, Desa Sekancing III, Ibuk Jamilah S.Pd mengatakan Saya mewakili keluarga besar SDN 271/VI, Desa Sekancing III, mengucapkan terimakasih atas dipilihnya kami sebagai penerima manfaat program Unggulan Kodam II/Swj yaitu “Dapur masuk sekolah”.

Alhamdulillah pak Dandim bisa datang kesini Kami bangga sekali..!! Kami berharap agar program ini tetap berkelanjutan dan terus memberikan manfaat di masa depan, Tutupnya (Mcdim0420/sarko)

Share :

Baca Juga

Warta TNI

TNI Sulap Rumah Warga Tidak Layak Huni Menjadi Asri

Warta TNI

Babinsa Koramil 05/Sengeti Hadiri Acara Syukuran Warga Di Desa Niaso

Warta TNI

Babinsa Koramil 05/Sengeti Amankan MTQ Tingkat Kelurahan

Warta TNI

Atasi Serangan OPM Pimpinan Egianus Kogoya Ke Pos TNI, Koops TNI Habema Sita Senpi dan Puluhan Munisi

Warta TNI

Silaturahmi Dengan Para Tokoh Agama, Ini Pesan Menyejukkan Pangdam XVII/Cenderawasih

Warta TNI

Semangat Kreativitas Prajurit Paldam Dalam Dukung Tugas Kodam II/Swj

Warta TNI

Satgas Yonif 123 Rayakan Natal Bersama Dengan Suku Kanum Di Perbatasan RI-PNG

Warta TNI

Danrem 042/Gapu Uji Coba Drone Untuk Satgas Pamtas Yonif R 142