Rantis Lapis Baja Hingga Motor Kawal TNI Siap Amankan KTT World Water Forum Bali Senyum Sumringah Terlihat Dari Warga Penerima RTLH Program TMMD 120 Kodim 0404/Muara Enim Pembangunan RTLH Milik Nuriah Pada Program TMMD Ke-120 Kodim 0404/Muara Enim Sudah Tahap Plester Dinding Kolonel Eko Pristiono Membuka Secara Resmi Kejuaraan Dandim Cup Sumatra Drag Wars 2024 Pisah Sambut Dandim 0415/Jambi, Pj Walikota Jambi Apresiasi Kolaborasi Kolonel Eko Pristiono

Home / Warta TNI

Minggu, 10 Maret 2024 - 07:52 WIB

Optimalisasi Lahan Rawa, Kodam II/Swj Tidak Kenal Tanggal Merah

SRIWIJAYADAILY PALEMBANG – Dalam rangka Optimalisasi Lahan Rawa yang tengah dicanangkan pemerintah dan TNI AD, Pangdam II/Swj Mayjen TNI Yanuar Adil menegaskan jajarannya akan membantu program pemerintah dan tidak kenal tanggal merah.

Hal itu disampaikan Pangdam saat dilaksanakan Sertijab Asops dan Aster Kasdam, Kakesdam, Kahubdam, Danbrigif 8, LO AL dan Kepala Sandi Kodam II/Swj, di Makodam Palembang, Sabtu (09/03/2024).

Saat memberikan sambutannya, selain mengucapkan terimakasih kepada para pejabat lama, Pangdam II/Swj juga menyampaikan beberapa program prioritas yang masih dan akan diteruskan oleh para pejabat baru.

Baca :  Pimpin Upacara Bendera 17-an, Danrem 042/Gapu Bacakan Amanat Panglima TNI

Khususnya tentang Optimalisasi Lahan Rawa…program ini menjadi skala prioritas karena telah menjadi atensi Kasad (Jenderal TNI Maruli Simanjuntak) kepada seluruh jajaran.

Untuk itu, Pangdam menegaskan kepada yang hadir bahwa Kodam II/Swj akan membantu program Optimalisasi Lahan Rawa secara maksimal.

“Untuk Optimalisasi Lahan Rawa, Kodam II/Swj tidak kenal tanggal merah dan akan dimulai besok (Minggu,10/02/2024),” pungkas Pangdam.

Dalam acara Sertijab itu, selain Kasdam II/Swj, Irdam II/Swj dan Danrem 044/Gapo, juga hadir para Asrendam dan para Asisten Kasdam II/Swj, Danrindam dan Dan/Ka Satbalak Kodam II/Swj beserta Ketua dan Pengurus Persit KCK Daerah II/Swj.

Baca :  Wujudkan Prajurit taat Hukum, Korem 042/Gapu Adakan Penyuluhan Hukum di Satuan Yonif 142/KJ

Untuk diketahui, pejabat yang serah terima yaitu Asops Kasdam II/Swj dari Kol. Inf Bobbie Triyantho, S.I.P. kepada Kol Inf Sumarlin Marzuki, Aster Kasdam II/Swj dari Kol. Kav Zuabedi, S.Sos., M.M. kepada Kol. Inf Ahmad Hadi Hariono.

Selanjutnya Danbrigif-8/GC dari Kol Inf Tuwadi, S.E., M.I.Pol. kepada Letkol Inf Enrico Setiyo Nugroho, S.Sos., M.Tr.(Han), Kakesdam II/Swj dari Kol. Ckm Dr. dr. Krisna Murti, SP.BS. kepada Kol. Ckm dr. Gaguk Prasetya, Kahubdam II/Swj dari Kol. Chb Wiriadi, S.E. kepada Kol. Chb Sasmito.

Baca :  Peringati HUT Ke-78, Persit Korem 042 Gelar Donor Darah

Dua pejabat lainnya, Letkol Arh Albert Mohamad Esra menerima penyerahan tugas Kasansidam II/Swj dari Pangdam II/Swj dan LO AL Kodam II/Swj Kol. Laut (T) Jaya Sukamana, S.E., M.M., M.Tr.(Han), M.M.Cfr.A., CIQaR. menyerahkan tugas kepada Pangdam II/Swj.

Sumber : Pendam II/Sriwijaya

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Dua Jenderal TNI-Polri Alumni Akabri 91 Gelar Baksos dan Kesehatan Di Jambi  

Warta TNI

Sambut HUT Persit, Kodim 0505/JT Berkolaborasi Dengan YPKI Gelar Edukasi Kanker

Warta TNI

Lonceng 412 Pembawa Kedamaian Di Tanah Papua

Warta TNI

Anggota Satgas TMMD ke 115 Ikut Latih Anak-anak Bela Diri

Warta TNI

Bermain dengan Cara yang Membanggakan, Timnas Indonesia Tahan Gempuran Vietnam

Warta TNI

Wamenhan RI dan Wakasad Kunjungi Skadron 11/Serbu Lanumad, Serah Terima Halikopter Sekaligus Tinjau Alutsista

Warta TNI

TMMD di Batanghari Wujudkan Pogram Pembangunan Berkelanjutan

Warta TNI

Babinsa Kawal Pembagian BLT Desa Pematang Panjang