Tutup Apel Dansat 2024, TNI AD Lepas Tukik dan Burung ke Alam Liar Babinsa Ampel Hadiri Tradisi Grebeg Air Bersih Halal Bihalal Ala Pendam II/Swj Dengan Disperkim Sumsel Uji Kemampuan Fisik dan Mental Siswa Diktukba, Dodik Secaba Gelar Latihan Lintas Medan Kaajendam II/Swj Pimpin Acara Tradisi Korps Raport Masuk & Pindah Satuan

Home / Warta TNI

Senin, 8 Mei 2023 - 14:12 WIB

Pangdam XVII/Cenderawasih Pimpin Sidang Pantukhir Tamtama PK TNI AD Reguler Dan Khusus Santri Serta Lintas Agama TA 2023

SRIWIJAYADAILY ~ Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa secara langsung memimpin Sidang Pantukhir Pusat (Panpus) Tamtama PK TNI AD Reguler dan Khusus Santri Serta Lintas Agama Gelombang I Kodam XVII/Cenderawasih TA 2023, bertempat di Aula Tonny A Rompis, Makodam XVII/Cenderawasih, Senin (8/5/2023).

Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. dalam keterangannya.

“Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa memimpin secara langsung Sidang Pantukhir tingkat Pusat. Para peserta yang mengikuti Pantukhir ini merupakan pemuda Papua yang sebelumnya lolos dalam seleksi tingkat daerah,” jelas Kapendam XVII/Cenderawasih.

Baca :  Ciptakan Lingkungan Bersih Dan Sehat, Anggota Kodim 0416/Bute Laksanakan Pembersihan Pangkalan

Sementara itu diawal sambutannya, Pangdam XVII/Cenderawasih membacakan sambutan Asisten Personel (Aspers) Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) menegaskan kepada para tim pemeriksa dan penguji maupun pendukung untuk melaksanakan tugas masing-masing secara maksimal, dan diharapkan untuk seleksi tingkat Panpus. Penerimaan Cata PK TNI AD Reguler dan Keagamaan gelombang I TA 2023 dapat dilaksanakan dengan tertib, aman dan lancar.

Baca :  Perkuat Ketahanan Pangan, Danrem 045/Gaya Bersama Forkopimda Tanam Cabai Serentak

“Kegiatan sidang Pantukhir ini merupakan bagian dari pentahapan seleksi tingkat Panpus, untuk mengecek dan memeriksa data hasil pemeriksaan dan pengujian dengan menghadirkan calon secara langsung dalam rangka memastikan obyektivitas yang dituangkan dalam buku sidang. Hasil dari sidang hari ini diharapkan dapat mempermudah dan membantu pimpinan dalam menentukan calon yang di luluskan,” jelas Mayjen TNI Muh. Saleh Mustafa.

Lebih lanjut Pangdam XVII/Cenderawasih mengajak kepada seluruh tim pemeriksa agar dapat mengedepankan prinsip obyektivitas dalam memberikan saran dan pertimbangan pada pelaksanaan sidang Panpus ini.

Baca :  Kasad : Pelibatan TNI AD di Pemilu 2024 Sifatnya Perbantuan kepada Polri

“Kesampingkan berbagai kepentingan dalam memilih calon yang akan diluluskan, sehingga diperoleh calon Tamtama yang berkualitas dan unggul. Perlu dipahami apa yang diputuskan pada kegiatan sidang Pantukhir ini adalah wewenang dan tanggung jawab pimpinan, oleh karena itu, Saya menekankan kepada seluruh peserta sidang untuk menjaga kerahasiaan hasil rik uji yang tertuang di buku sidang ini,” tutup Pangdam XVII/Cenderawasih.

Sumber : Pendam XVII/Cenderawasih.

Share :

Baca Juga

Warta TNI

Dandim 0415/Jambi Sambut Kunker Waasops Kasad Bidang Siapsat di Bandara Sultan Thaha Jambi

Warta TNI

Tim Itjenad Lakukan Pengawasan Post Audit di Jajaran Kodam II/Swj

Warta TNI

“Volans” dari Skadron Udara 21 Lanud Abd Saleh Raih 1000 Jam Terbang Pesawat Super Tucano

Warta TNI

Pimpin Sertijab 2 Pati, Pangdam XVII/Cenderawasih : Perpindahan Jabatan Merupakan Bagian Dari Tour Of Duty dan Tour Of Area

Warta TNI

Danrem 174/ATW Pimpin Serah Terima Jabatan Dandim 1711/Boven Digoel

Warta TNI

Danramil Telanaipura Imbau Warga Antisipasi Banjir

Warta TNI

Hadiri Penilaian Lomba Kelurahan Di Kecamatan Paal Merah, Babinsa : Ini Merupakan Alat Ukur Perkembangan Kelurahan

Warta TNI

Danrem 043/Gatam Ajak Prajurit dan PNS Selalu Jaga Kesehatan